Brosur SMPTQ HASMI TP 2024/2025

SMPTQ HASMI adalah sebuah lembaga pendidikan formal dengan Akreditasi A yang memadukan pendidikan diniyah (agama Islam) dan pendidikan umum dengan konsep Islamic Boarding School. Dengan pendidikan yang komprehensif & holistik, SMPTQ HASMI berupaya membentuk generasi muslim yang Rabbani, kreatif dan mandiri.

PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU
TAHUN PELAJARAN 2024/2025

Selayang Pandang

Bertolak dari rasa keprihatinan yang mendalam atas output dari Sistem Pendidikan yang ada di tengah masyarakat, dimana Generasi Islam terjauhkan dari Kepribadian Islami. Kami meyakini bahwa penanaman nilai-nilai Islami yang murni secara sempurna harus menjadi landasan utama dalam sistem pendidikan kita.

Dalam rangka mempelopori berdirinya suatu sistem pendidikan yang terbaik, maka kami menghadirkan Program Pendidikan Islami Unggulan yang kami yakini kesuksesannya dalam membentuk generasi Islam di masa yang akan datang. Kurikulum Pendidikan yang kami terapkan adalah perpaduan antara kurikulum Diniyyah (Agama Islam) dan Kurikulum Pendidikan Nasional (DIKNAS). Dengan perpaduan kurikulum tersebut akan lahir generasi terbaik yang Rabbani dan berwawasan global.

Visi

Terwujudnya Sekolah yang nyaman dan Terdepan dalam Mencerdaskan Umat dan Mencetak Generasi Rabbani yang berpegang teguh kepada Al Qur’an dan Sunah

Misi

  1. Mewujudkan pendidikan yang berlandaskan Al Qur’an dan Sunah
  2. Mewujudkan tenaga Pendidik dan kependidikan yang berakhlakul karimah, profesional, dan berintegritas
  3. Menumbuhkan potensi peserta didik dan budaya akhlakul karimah di lingkungan sekolah
  4. Menumbuhkan jiwa dakwah peserta didik
  5. Memberikan pelayanan bagi seluruh warga sekolah secara transparan dan akuntabel
  6. Mewujudkan sekolah nyaman dan kondusif
  7. Mewujudkan sekolah yang berkualitas di bidang Akademik
  8. Mewujudkan tata kelola sekolah yang profesional dan Islami

Wujudkan cita-cita putra Anda menjadi hafiz Qur'an bersama SMPTQ HASMI Putra. Raih kesempatan terbaik..

Program Unggulan Sekolah

  1. Kajian rutin mingguan/bulanan
  2. Pemberian materi pelajaran diniyyah di kelas
  3. Program Tahfidz Al Quran dan Hadits
  1. Program Pra Jabatan dan Diklat dalam Jabatan
  2. Mengikutsertakan SDM ke dalam program MGMP dan Instruktur Internal Yayasan
  3. Mengutus SDM dalam kegiatan MGMP dan pelatihan-pelatihan kediknasan
  1. Melaksanakan program kurikulum Tarbiyah
  2. Menyelenggarakan ekskul sesuai dengan minat dan bakat peserta didik
  3. Memfungsikan peran guru BK
  4. Melaksanakan Apel pagi dan penghayatan syair Tholabul Ilmi
  1. Pembentukan Usroh
  2. Safari Dakwah dan Gema Ramadhan
  3. Muhadhoroh dan Khitobah
  4. Buletin Jumat
  5. Channel Dakwah Digital
  6. Bina Da’i
  1. Transaksi pembayaran menggunakan virtual account
  2. Pelaporan dana BOS secara online melalui sirkas sireal
  3. Penggajian pegawai berbasis online
  4. Penagihan administrasi siswa secara online
  5. Menyusun RAPBS bersama komite
  6. Mensosialisasikan dana kegiatan sekolah kepada seluruh orang tua
  1. Menyediakan Masjid yang luas
  2. Mengadakan laboratorium dan sarana kebutuhan pembelajaran
  3. Pemeliharaan sarana dan prasarana secara berkala
  4. Program pembiasaan 5R dan 7K
  5. Pengadaan kebutuhan UKS dan sarana kesehatan
  6. Mengadakan program tabungan sosial
  1. Mengadakan program bimbingan belajar dan psikotes
  2. Mengadakan Program Literasi Digital
  3. Mengadakan Program Klub Bahasa dan MIPA
  4. Program Tasmi’ Al Qur’an per juz
  5. Program ujian Tahfidz Al Qur’an dan hadits ber-sanad
  1. Membuat alur koordinasi dan komunikasi kerja yang praktis
  2. Membuat fasilitas, pelayanan dan proses pembelajaran terpisah antara laki-laki dan perempuan
  3. Menerapkan aturan berbusana syar’i
  4. Membiasakan budaya 5S
  5. Menghiasi lingkungan sekolah dengan poster-poster Islami

Fasilitas Pesantren

  1. Asrama Yang Nyaman
  2. Kelas Yang Kondusif
  3. Kantin 
  4. Ruang Makan Yang Luas
  5. Lingkungan Pesantren Yang Asri Dan Sejuk
  6. Lapangan Futsal
  7. Lapangan Badminton
  8. Lapangan Basket
  9. Tenis Meja
  10. Perpustakaan
  11. Lab. Komputer
  12. Masjid yang luas

Tenaga Pengajar

  1. Sarjana Pendidikan S1 / Sesuai Kompetensi
  2. Bermanhaj Ahlus Sunnah Wal Jamaah
  3. Berpengalaman, Aplikatif, dan Mediatif
  4. Tenaga Pendidik Tahfidz dan Diniyah Berpengalaman

Kabar baiknya Anda masih berkesempatan mendaftarkan dan mengikuti tes seleksi meskipun kuota kami sangat terbatas. Jangan lewatkan kesempatan emas ini.

Program Pendidikan Islami Unggulan

  1. Metode menghafal Al-Qur’an 30 juz dengan Metode Tahsin dan Tahfidz Unggulan selama masa pendidikan
  2. Memahami isi Al-Qur’an dan Hadits
  3. Peserta Didik terlatih menghatamkan Al-Qur’an dalam waktu singkat
  4. Para Peserta Didik menghafal banyak Doa dan Dzikir serta terbiasa membacanya sehingga dapat menjaga mereka Lahir dan Bathin
  5. Membentengi para Peserta Didik dengan nilai-nilai Islam yang Murni dan menjaga mereka dari kerusakan Moral
  6. Membiasakan diri sejak dini untuk Rajin Beribadah, Berbakti kepada kedua Orang tua, Menjaga Kehormatan dirinya dan Sopan dalam berperilaku
  7. Peserta Didik terbina untuk mengamalkan Akhlakul Karimah
  8. Peserta Didik terlatih untuk Disiplin, Percaya diri dan Bertanggung jawab
  9. Study Tour / Outing Class
  10. Peserta Didik terlatih untuk Sigap dan Tangkas
  11. Penguasaan yang kuat di setiap mata pelajaran umum. Hal ini dikarenakan pelandasan religius yang kuat dan bertambahnya waktu untuk belajar serta terefisiensikannya daya pikir Peserta Didik dengan disisihkannya

Prestasi-prestasi Siswa

  1. Ahmad Hafidz Nafi’ Arrasyid (kelas IX), Juara 3 OLIMPIADE PAI Kabupaten Bogor, tahun 2022/2023.
  2. Ihsan Arabbani (kelas IX) Juara 1 Musabaqah Hifzil Qur’an (MHQ) seJABODETABEK dan Banten, tahun 2022/2023.
  3. Wafi Vince Muflih S.L. (kelas IX-B) peraih medali emas OLIMPIADE SMART ENGLISH COMPITITION tingkat nasional, tahun 2022/2023.
  4. Faith Ardana Syarif (kelas IX-A) peraih medali perunggu OLIMPIADE BAHASA INDONESI tingkat nasional, tahun 2022/2023.
  5. Ahmad Hafidz Nafi’ Arrasyid (kelas IX), peraih medali emas OLIMPIADE PAI tingkat nasional, tahun 2022/2023.
  6. Siswa SMPTQ HASMI, juara 2 Lomba Cerdas Cermat Sains Kabupaten Bogor, tahun 2023/2024.
  7. Siswa SMPTQ HASMI, juara 3 Lomba Cerdas Cermat PAI Kabupaten Bogor, tahun 2023/2024.
  8. Ihsan Arabbani (kelas IX) Juara 3 Musabaqah Hifzil Qur’an (MHQ) tingkat kecamatan Tamansari, Bogor tahun 2022/2023.
  9. Asyadi Ali Ramadhani (kelas VIII-A), peraih medali perak OLIMPIADE CERDAS PAI tingkat Nasional, tahun 2023/2024.
  10. Ibni Hanif Mubarok (kelas VIII-A), peraih medali perunggu OLIMPIADE CERDAS PAI tingkat Nasional, tahun 2023/2024.
  11. Raihan Ramadhan (kelas VIII-A), peraih medali perunggu OLIMPIADE CERDAS IPA tingkat Nasional, tahun 2023/2024.
  12. Ibni Hafidz Latifurrofi (kelas VIII-A), peraih medali perak OLIMPIADE CERDAS IPA tingkat Nasional, tahun 2023/2024.
  13. Ananda Aaz Abdul Aziz (kelas IX-B), juara 1 Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) OLIMPIADE MENDIK, tahun 2023/2024.
  14. Bambang Hidayat (kelas IX-C), juara 2 Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) OLIMPIADE MENDIK, tahun 2023/2024

Uraian Biaya PPDB

Apa Kata Mereka

Galeri Kegiatan
SMPTQ HASMI Putra

Alamat Sekolah Putra

Jl. Raya Cimanglid, Jl. Purnama, Desa Sukamantri, Kecamatan Tamansari, Kab. Bogor.